banner

Guru Ini Seberangi Lima Sungai Demi Sampai Di Sekolah

Published: Kamis, 24 September 2015

Guru Ini Seberangi Lima Sungai Demi Sampai Di Sekolah - Setiap orang berhak mendapatkan pendidikan, baik itu bagi yang mampu ataupun yang tidak mampu. Mungkin hal itu yang memotivasi Elizabeth Miranda untuk tetap mengajar anak-anak di sekolah meski harus melintasi lima sungai setiap hari.

Sebagai seorang guru, Miranda harus tetap melaksanakan kewajibannya memberikan ilmu kepada anak-anak didiknya. Namun, untuk sampai ke tempat ia mengajar bukanlah perkara mudah.

Dilansir Viral4real, Miranda harus berjalan berjam-jam dan melintasi lima sungai demi sampai di tempat ia mengajar di Sitio Barogante, di Occidental Mindoro, Filipina.

(foto: Viral4real)

Tak jarang, Miranda harus rela kebasahan ketika melintasi sungai. Dia juga harus naik perahu pelampung karena beberapa sungai yang ia lintasi cukup dalam.

Meskipun itu sangat berbahaya karena sewaktu-waktu bisa mengancam keselamatan jiwanya, tetapi hal tersebut tidak bisa menghentikan Miranda untuk tetap pergi ke tempat mengajarnya.



(foto: Viral4real)

Dia mengaku pernah putus asa ketika dalam perjalanan, tetapi keinginan kuat para siswanya untuk belajar membuat Miranda terdongkrak untuk tetap semangat meski harus berjalan jauh.



(foto: Viral4real)

Miranda ingin menunjukkan betapa pentingnya pendidikan itu. Ia ingin semua anak-anak, terutama di daerah yang sulit untuk diakses, mendapatkan pendidikan yang layak dan sama seperti anak pada umumnya. Dia juga ingin memberikan semangat kepada anak-anak untuk selalu belajar demi meraih masa depan yang cemerlang.









Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *